Kaukah itu?

Mentari bertahta di junjunganku
Gagah, penuh kharisma
Kaukah itu?
Mesi tak Kau jawab
Kutau itu bukan Kau
Rambulan hinggap sejenak di dadaku
Putih...dan kian suci
Kaukah itu?
Mesi tak Kau katakan
Kusadar itu bukan Kau
Lantas siapa?
Di mana Dia yang kucari?

Cintaku tak kunjung terjawab
bila tak kutemukan yang kucinta
Pujaku tak jua berarti
bila tak tahu kutujukan siapa

Bukan mentari
Bukan pula rembulan
Lantas siapa?

Mungkin Dia yang kucinta
Ada di balik mentari dan rembulan
Mungkin Dia yang kupuja
Memang seniman ulung yang merangkai bulan dan matahari

written by: Nila Sartika Achmadi

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 comments:

Post a Comment